Minggu, 15 Maret 2015

Catatan Mentereng Ronaldo Saat Bertemu Levante

INILAHCOM, Madrid - Setelah gagal mencetak gol saat Real Madrid kalah 0-1 dari Athletic Bilbao, laga melawan Levante bakal jadi momen paling tepat Cristiano Ronaldo menambah pundi-pundi golnya.



Sejak Februari 2012, Ronaldo tercatat selalu mencetak gol dalam sembilan pertemuan dengan Levante. Sembilan gol dibuat CR7 dalam enam pertemuan terakhir Los Blancos dengan tim asal kota Valencia itu.



Hebatnya lagi, setiap Ronaldo mencetak gol ke gawang Levante, Los Blancos pasti pulang dengan poin penuh. Pertemuan terakhir kedua tim terjadi bulan November tahun lalu. Saat itu, Ronaldo mencetak dua gol untuk membawa Madrid menang 2-1 di Ciudad de Valencia.



Torehan gol Ronaldo ke gawang Levante ternyata tidak berhenti sampai disitu. Jika di total, ada 12 gol yang ia cetak dalam 10 pertandingan termasuk hatrik di Piala Raja Spanyol di musim 2010/11.



Saat ini, torehan gol Ronaldo mampu disaingi Lionel Messi. Dua gol yang dibuat The Messiah ke gawang Eibar membuatnya memimpin daftar top skor dengan 32 gol atau berselisih dua gol dari Ronaldo.



Jadi, apakah Ronaldo mampu melanjutkan tren positifnya saat bertemu Eibar dan mengejar perolehan gol Messi? kita nantikan saja.



Sumber: Real Madrid


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Laman