INILAHCOM, Manchester - Manchester United dikabarkan masuk dalam perburuan gelandang Real Madrid, Sami Khedira, bersama Liverpool dan Schalke di jendela transfer akhir musim ini.
Pemain kebangsaan Jerman itu memang sudah lama diterpa isu hengkang menyusul performa kurang impresifnya musim ini karena permasalahan cedera kambuhan yang kerap membekapnya.
Selain itu, masih mandeknya pembicaraan kontrak baru juga disanyalir bisa menjadi faktor terkuat mantan pemain Stuttgart itu segera hijrah dari Santiago Bernabeu.
Klub Bundesliga Jerman, Schalke, mengklaim mereka semakin dekat melabuhkan penggawa Jerman di Piala Dunia 2014 tersebut. Namun, dilansir The Sun, usaha The Royal Blue bakal dapat gangguan dari MU yang juga berminat pada Khedira.
Bahkan, The Red Devils dikabarkan bakal menawarkan gaji sebesar 190 ribu Euro (2,6 miliar Rupiah) per pekan kepada pemain 28 tahun itu. Tawaran tersebut diklaim bisa mengamankan Khedira dari godaan yang mungkin dilayangkan The Reds.
Namun, agen sang pemain Jorg Neubauer mengatakan pihaknya belum mau mengadakan pembicaran dengan beberapa klub peminat dalam. Ia masih akan menunggu hingga kompetisi usai.
Sumber: Football-Espana
Rabu, 15 April 2015
Man United Ingin Bajak Pemain Incaran Liverpool
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar