Jumat, 30 Januari 2015

Jelang Final IIC 2014, Persib Dapat Kabar Baik

INILAHCOM, Palembang - Jelang laga final Inter Island Cup (IIC) 2014 kontra Arema Cronus, Persib Bandung dapat kabar baik dengan membaiknya kondisi kiper utama, I Made Wirawan.



Kiper asal Bali itu sebelumnya sempat diragukan bisa disertakan ke Palembang akibat cedera engkel kiri yang dialaminya saat latihan. Namun, sehari sebelum keberangkatan skuad Maung Bandung ke bumi Sriwijaya, ia memastikan kondisinya fit dan siap bermain.



Pulihnya Made menjadi angin segar bagi skuad Pangeran Biru. Pasalnya, Made merupakan salah satu kunci sukses Persib merengkuh gelar juara ISL 2014



"Menurut saya kondisi fisik sudah jauh lebih baik. Kalau tampil atau tidak mungkin pelatih lebih berwenang tapi saya akan tetap siap kalau diminta bermain," kata penjaga gawang asal Bali ini, di Bandara Palembang, Jumat (30/1).



Kembali berhadapan dengan Arema di tempat yang sama, kiper timnas Indonesia itu tak mau sesumbar meski dalam dua pertemuan terakhir kedua tim, Persib belum terkalahkan.



"Mereka tetap kuat, saya melihat pertandingan mereka kemarin. Kita akan tetap siap main siapapun lawannya. Kita tidak akan anggap enteng lawan juga," ungkapnya.



Sumber: Persib


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Laman